Mobilegame.id – Game bertema peternakan merupakan salah satu game yang memiliki banyak peminatnya dari kalangan anak – anak hingga orang dewasa. Hal ini dikarenakan banyak orang yang merasa game farm atau peternakan ini bisa menghilangkan rasa jenuh. Dulunya game ini hanya bisa kita mainkan pada PC atau komputer, namun seiring berjalannya waktu kita sudah bisa memainkannya melalui smartphone Android. Nah, jika kamu sedang mencari game bertema peternakan untuk Android, maka beberapa game yang akan kita bahas kali ini bisa jadi rekomendasi untuk kamu. Mari simak ulasan selengkapnya berikut ini.
Beberapa Game Bertema Peternakan Terbaik untuk Android
Berikut beberapa game bertema peternakan terbaik untuk Android yang bisa kamu coba mainkan:
1. Farm Town
Game pertama ada Farm Town yang merupakan game bertema pertanian dan peternakan. Pada game ini ada banyak karakter yang unik sehingga kamu tidak akan bosan bermain sehingga sangat cocok untuk mengisi waktu luang kamu. Untuk mencobanya langsung saja unduh melalui Play Store secara gratis.
2. Town Vilage
Game yang satu ini merupakan game perpaduan antara membangun kota dan juga pertanian. Game ini juga akan sangat cocok untuk yang suka game simulator karena di game ini bisa membangun rumah, pabrik, peternakan, bangunan masyarakat hingga pelabuhan dagang. Yang pasti kamu akan merasakan keseruan saat bermain game yang juga tersedia secara gratis di Play Store ini.
3. Fairy Farm
Kamu yang suka dengan fairytale bisa mencoba game ini sebab pada game ini kamu akan berperan sebagai peri yang beraktivitas sebagai petani. Kamu harus merawat semua tanaman dan juga hewan yang kamu punya. Lebihnya, grafis yang dihadirkan pun sangat bagus sehingga tak akan membuat kamu bosan bermain.
4. My Farm Town Village Life
Terakhir ada My Farm Town Village Life yang juga bertemakan pertanian. Pada game ini kamu harus membangun dan menjaga pertanian dan juga peternakan yang kamu punya. Nanti hasil dari semua pertanian dan peternakan juga bisa kamu jual atau gunakan untuk bahan yang lain.
Akhir Kata
Itulah beberapa game bertema pertanian terbaik untuk Android. Semoga bisa bermanfaat dan selamat bermain.